Tuesday, November 23, 2010

beberapa-hal-sebelum-belajar-bahasa-jepang

By Andini Rizky | September 26, 2010

http://andinirizky.com/beberapa-hal-sebelum-belajar-bahasa-jepang

shibuya - world's busiest intersection
Sebelum mulai belajar tata bahasa Jepang, ada beberapa hal mengenai bahasa Jepang yang mungkin perlu untuk pengetahuan dasar.

1. Huruf yang dipakai ada 4 macam, yaitu kanji, kana yaitu hiragana dan katakana, serta romaji (alfabet ABC). Ini semua harus dihapalkan, ya… sedikit demi sedikit, bisa dihapalkan dalam setahun. Tabel hiragana dan katakana bisa diunduh di sini.

2. Tata bahasa Jepang meletakkan kata kerja di akhir kalimat sehingga terbalik dari bahasa Indonesia dan Inggris, tetapi sangat mirip dengan tata bahasa Korea.

Bahasa Indonesia : Saya makan roti.

Bahasa Jepang : Watashi wa pan o tabemasu. 私はパンを食べます。

(watashi : saya, pan : roti, o : partikel penanda bahwa ‘pan‘ adalah objek, tabemasu : bentuk masu dari taberu, artinya makan)

3. Kalau Anda serius dan yakin ingin menguasai bahasa Jepang sebaiknya tahu cara menggunakan kamus, bisa kamus online atau kamus elektronik atau kamus biasa.

4. Ada beberapa jenis ujian bahasa Jepang untuk orang asing. Yang paling terkenal adalah JLPT (Japanese Language Proficiency Test) atau Uji Kemampuan Bahasa Jepang yang diselenggarakan Monbukagakushou (Kementerian Pendidikan Jepang). Yang paling mudah adalah tingkat N5. Tertinggi N1, yang merupakan target paling bergengsi bagi pembelajar bahasa Jepang. Bagus untuk memberikan motivasi belajar lebih lanjut.

Universitas Jepang banyak yang mensyaratkan kelulusan tingkat N1 pada calon mahasiswa asing. Perusahaan Jepang di Indonesia juga lebih menyukai pemilik sertifikat JLPT, terutama tingkat N2 dan N1. Selain JLPT, ada juga J-Test, dan BJT atau Business Japanese Test (kabarnya akan berakhir tahun ini karena bangkrut).

5. Untuk menampilkan huruf Jepang dengan baik dan mengetik dengan huruf Jepang, tidak perlu beli software baru, tetapi Anda perlu tahu cara menyetel Control Panel pada komputer Anda.

6. Beberapa tips pengucapan, baca di sini.

Tentang Huruf Jepang

Hiragana

Hiragana, menurut saya, merupakan yang paling utama dipelajari karena kurang lebih 60% bagian dari kalimat bahasa Jepang menggunakan hiragana. Hiragana merupakan lambang bunyi a i u e o, ka ki ku ke ko, dan seterusnya sehingga bisa menggantikan kanji dan seluruh kalimat Jepang bisa saja ditulis dengan hiragana semua. Namun karena bahasa Jepang tidak mengenal spasi, kalimat yang terdiri dari hiragana semua menjadi sulit dibaca. Jadi sebetulnya kanji itu mempermudah pemahaman arti. Tetapi ada perkecualian juga. Buku cerita anak usia rendah biasa menggunakan hiragana dan tanpa kanji, tetapi dengan memberikan spasi di antara kata.

Hiragana konon diturunkan dari kanji (ada beberapa buku bahasa Jepang yang menunjukkan bagaimana kanji tertentu diubah bentuknya menjadi hiragana). Bentuk hiragana bulat-bulat, banyak lengkungan, dan sejarah awalnya digunakan oleh kaum wanita.

Katakana

Selanjutnya, katakana, yang juga merupakan lambang bunyi dan turunan kanji seperti hiragana, tetapi dengan bentuk yang tajam-tajam, banyak garis-garis lurus, dan sejarahnya digunakan oleh kaum pria saja. Katakana digunakan untuk menulis kata-kata pinjaman dari bahasa asing (termasuk nama orang asing), nama tumbuhan dan hewan, kata-kata onomatope, kata seru, dan untuk memberikan penekanan pada kata.

Saya ingat orang Jepang banyak yang melafalkan bahasa Inggris seperti menggunakan bunyi katakana. Misalnya, “this is a pen” menjadi ディス・イズ・ア・ペン。(baca: “disu izu a pen”). Pertama dengar ya bingung. Lama-lama terbiasa, dan kalau sudah menangkap prinsip penggantian bunyi bahasa Inggris ke bunyi katakana, cukup membantu dalam menguasai kosa kata Jepang yang baru. Misalnya, hotel (bahasa Inggris), bahasa Jepangnya adalah “hoteru/ホテル”. Kalau terpaksa, lupa bahasa Jepangnya apa, istilah bahasa Inggris bisa kita ganti saja ke bunyi katakana, dan suka nyambung juga.

Kanji

Kanji, yang mengintimasi karena ada banyak sekali. Ada yang mengatakan jumlah kanji ada 10.000 sampai 40.000. Entahlah yang mana yang benar, tetapi sebagai untuk hidup sehari-hari hanya perlu hapal Joyou Kanji atau kanji yang dipakai sehari-hari(1945 huruf). Jouyou Kanji kabarnya akan ditambah lagi tahun ini oleh Monbukagakushou. Huh, pingsan dulu ah. Lihat di sini. Sedangkan cara penulisan kanji untuk tiap level JLPT (dari N5 sampai N1) bisa lihat di sini.

Kita sambung lain kali ya. Sampai nanti. Mata ne.

Monday, November 22, 2010

Soba Ni Iru Ne (Aku Ada di Sisimu) Teruma Aoyama feat SoulJa

By Andini Rizky | April 21, 2010

http://andinirizky.com/lagu-%E2%80%9Csoba-ni-iru-ne%E2%80%9D-oleh-teruma-aoyama-feat-soulja/

Saya sedang suka mendengar lagu lama (tahun 2008) Soba Ni Iru Ne (Aku Ada di Sisimu) oleh penyanyi Teruma Aoyama dan penyanyi rap SoulJa. Liriknya bisa dilihat di sini.

Ayo belajar bahasa Jepang lewat lagu yuk…

Sekarang saya akan menerjemahkan frase per frase lagu tersebut. Lalu Anda bisa mendengarkan lagu ini sambil mengingat-ingat arti setiap anak kalimatnya, sampai bisa memahami artinya sendiri dengan mendengar saja. Bisa?

Anata no koto あなたのこと : kamu
watashi wa ima demo 私は今でも : saya, sekarang pun
omoitsuzukete iru yo 思い続けているよ : terus memikirkan

Ikura toki nagarete yukou to いくら時流れて行こうと : tidak perduli lamanya waktu berjalan
I’m by your side baby
itsu demo いつでも : kapan pun (selalu)

So. Donna ni hanarete iyou to どんなに離れていようと : tidak perduli terpisah sejauh apa pun
kokoro no naka de wa itsu demo 心の中ではいつでも : di dalam hati selalu
issho ni iru kedo 一緒にいるけど : bersama-sama tetapi
samishiin da yo 寂しいんだよ : (aku) kesepian

So baby please ただ hurry back home
(tada ただ artinya just dalam bahasa Inggris sehingga kalimat ini sebetulnya “so baby please just hurry back home”)

Baby boy
atashi wa koko ni iru yo あたしはここにいるよ : aku ada di sini
doko mo ikazuni どこも行かずに : tanpa pergi ke mana pun
matte ru yo 待ってるよ : sedang menunggu

You know dat I love you
dakara koso
だからこそ : oleh karena itu
shinpai shinakute iin da yo 心配しなくていいんだよ : tidak perlu khawatir

Donna ni tooku ni ite mo どんなに遠くにいても : sejauh apa pun berada
kawaranai yo 変わらないよ : tidak berubah
kono kokoro この心 : hati ini

Iitai koto 言いたい事 : hal yang ingin kukatakan
wakaru desho? わかるでしょ? : mengerti kan?

Anata no koto matte ru yo あなたのこと待ってるよ : aku sedang menantimu

***

Nna koto yori んなことより : daripada (ngomongin) hal itu
omae no hou wa genki ka? お前の方は元気か? : apakah kamu sehat?
chanto meshi kutte ru ka? ちゃんと飯食ってるか? : apakah makan teratur?

Chikushou ちくしょう : sialan
yappa ienee ya やっぱ言えねぇや : aku tetap nggak bisa bilang

Mata kondo また今度 : lain kali
okuru yo 送るよ : kukirim
ore kara no reta- 俺からのLetter : surat dari aku

Sugisatta toki wa 過ぎ去った時は : waktu yang telah berlalu
modosenai keredo 戻せないけれど : kutak bisa mengembalikannya, tetapi
chikaku ni ite kureta kimi ga koishii no 近くにいてくれた 君が恋しいの : aku merindukan kamu yang pernah ada di dekatku

Dakedo だけど : tetapi
anata to no kyori ga tooku naru hodo ni あなたとの距離が遠くなる程に : semakin jauh jarak denganmu
isogashiku misete ita 忙しくみせていた: memperlihatkan diri sedang sibuk
atashi nigete ta no あたし逃げてたの : aku (sebenarnya) melarikan diri (dari rasa sepi)

Dakedo だけど : tetapi
me o tojiru toki 目を閉じる時 : waktu menutup mata
nemurou to suru toki 眠ろうとする時 : waktu berusaha tidur
nigekirenai yo 逃げきれないよ : aku tidak bisa melarikan diri
anata no koto omoidashite wa あなたの事思い出しては : setiap aku teringat kamu
hitori naite ta no 一人泣いてたの : aku menangis seorang diri

*Kembali ke awal.*

Fukiyou na ore 不器用な俺 : aku yang canggung
tooku ni iru kimi 遠くにいる君 : kamu yang berada jauh

Tsutaetai kimochi 伝えたい気持ち : perasaan yang ingin disampaikan
sono mama iezuni そのまま言えずに : tanpa bisa mengatakannya
kimi wa icchimatta 君は行っちまった : kamu terlanjur pergi

Ima ja 今じゃ : sekarang
nokosareta kimi wa arubamu no naka 残された君はアルバムの中 : kamu yang tersisa, ada di dalam album

Arubamu no naka osameta omoide no hibi yori アルバムの中 納めた思い出の日々より : daripada hari-hari kenangan yang tersimpan dalam album
Nanigenai hito toki ga 何げない一時が : satu saat yang biasa saja
ima ja koishii no 今じゃ恋しいの : sekarang terasa kangen

And now
anata kara no denwa あなたからの電話 : telepon darimu
machitsuzukete ita 待ち続けていた : (aku) terus menunggu

keitai nigirishimenagara 携帯にぎりしめながら : sambil menggenggam erat ha-pe
nemuri ni tsuita 眠りについた : (aku) terlelap

Atashi wa doko mo ikanai yo あたしは どこも行かないよ : Aku tidak pergi ke mana-mana
koko ni iru kedo ここにいるけど : ada di sini, tetapi
mitsume aitai 見つめ合いたい : ingin saling bertatapan
anata no sono hitomi あなたのその瞳 : bola matamu itu
Nee wakaru desho? ねぇわかるでしょ? : Eh, ngerti kan?
atashi matte ru yo あたし待ってるよ : aku sedang menantikanmu

Ore wa doko mo ikanai yo 俺はどこも行かないよ : aku tidak pergi ke mana-mana
koko ni iru keredo ここにいるけれど : ada di sini, tetapi
sagashitsuzukeru 探し続ける : terus mencari
anata no kao あなたの顔 : wajahmu
Your egao 笑顔 : senyummu
Ima demo 今でも : sekarang pun
furesou da tte omoinagara 触れそうだって思いながら : sambil berpikir agaknya bisa tersentuh
te o nobaseba 手を伸ばせば ketika/jika menjulurkan tangan
kimi wa 君は : kamu…

*Kembali ke awal.*

Selesai. Suka kan lagunya?

Foto dari sampul CD single lagu ini, bisa dibeli di Amazon Japan, 1.079 yen.

Wirid / Doa Setelah Sholat Fardlu


Setelah Sholat fardhu sebaiknya kita membaca wirid/doa sehingga pahala kita bertambah banyak dan dosa-dosa kita insya allah diampuni. Selanjutnya apabila kita dipanggil olehNya, maka kita sudah bersih dari dosa-dosa dan dimasukkan ke dalam golongan yang beruntung yaitu yang mendapat surga (jannah) sebagai balasan dari Alloh SWT.

Wirid ini tergolong wirid panjang tetapi apabila kita baca setiap hari maka kita akan hapal dengan sendirinya.

Wiridnya adalah sbb:

Astaghfirullohhal adziim li wali wali dayya wali ashabil khuquq ala wal jamiil mu'minin wal mu'minat wal muslimiina wal muslimat al akhyaa 'i minhum wal amwaat (3x)

lebih kurang artinya : aku mohon ampun ya Alloh dzat yang Maha Agung, juga ampuni kedua orang tuaku dan orang-orang yang punya kewajiban pada aku, dan semua mukminin dan mukminat, muslimin dan muslimat yang hidup maupun yang sudah meninggal.

Laa Ilaaha Illalloh wahdahu laasyariikalah lahulmulku walahulhamdu yuhyii wayumiitu wahuwa alaa kulli syaiin qadiir (3x)

Tidak ada Tuhan selain Alloh, dzat yang Maha Esa (satu), tidak ada sekutu untukNya (tidak ada yang menyamai), dzat yang mempunyai kerajaan dan semua pujian. Dzat yang menghidupkan dan mematikan, dan berkuasa atas segala sesuatu.
Allohumma antassalam, waminkassalam, wa ilaika ya'uudussalam, fahayinaa Robbana bissalam, wa adkhilnal jannata darossalam, tabarokta Robbanaa wata a'laita yaa dzaljalali wal ikraam

Ya Alloh dzat yang mempunyai keselamatan, keselamatan adalah dari Engkau, dan keselamatan berpulang kepadaMU, dalam hidupku berilah keselamatan, masukkan aku kedalam sorga Darossalam, Tuhanku Engkaulah yang maha luhur dan maha agung, dzat yang maha luhur dan maha mulya.

Audzubillahiminassyaithonirrojiim, Bismillahirrohmanirrokhiim

teruskan dengan membaca : Al Fatehah , kemudian

Wa ilahukum ilahu wakhid , La ilaahailla huwarrohmaanurrokhiim
hai kamu semua, Tuhanmu itu hanya satu, tidak ada Tuhan selain 'Dzat Yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang'.
teruskan dengan membaca 'ayat Kursi' sebagaimana dibawah ini,

Allohu Laa iaaha illaa huwalkhoyyul qoyuum, laa ta' khudzuhuu sinatuw walaa naum, lahu maa fiissamaawaati wa maa fil ardhi, mandzaalladzii yasyfa'u 'indahuu illaa biidznih, ya'lamu maa baina aidiihim wamaa kholfahum, wa laa yukhithuuna bisyai'in min 'ilmihi illa bi maasyaaa'i, wasi'a kursiyyuhussamaawaati wal ardho, waa ya'uduhuu khifzuhumaa wahuwal a'liyul a'zhiim.

kemudian teruskan dengan beberapa ayat dari Al Qur'an dibawah ini,

Syahidallohu annahu La ilaa ha ila huwa walmalaikatu wa ulul ilmi qoiman bil qisthi La ilaa ha illa huwal aziizul hakiim

Inna diina i'ndallohil islam

Qulillohumma malikulmulki, tu'tilmulka man tasyaa', wa tanziulmulka miman tasyaa' wa tu'izu man tasyaa' wa tudzillu man tasyaa' biyadikal khoir Innaka alaa kulli syaiin qodiir. Tuulijullaila finnahaari wa tuulijunnaaharo fillaili, Wa tukhrijul hayya minal mayyiti wa tukhrijulmayyita minal hayyi, Wa tarzuqu man tasyaa' bi ghoiri hisaab

Subhanalloh (33x) , Alhamdulillah (33x) , Allohuakbar (33)

Allohu Akbar Kabiirau wasubhanallohi bukrotau waashiilla

La ilaaha illallohu wahdahuu la syariikalah lahulmulku wa lahulhamdu yuhyi wa yumiitu wahuwa alaa kulli syaiin qodiir

La khaula wala quwata illa billahil a'liyil aziim

Allohumma sholli wasallim alaa sayyidinaa Muhammad a'bdika wa rosuulika nabiyyil ummiyyi wa a'laa aalihii wa shohbihii wasallim

Wa hasbunaallohu wani'mal wakiil

La khaula wala quwata illa billahil a'liyil aziim, Astaghfirullohhal adziim

Doa

Alhamdulillahirobbil a'lamiin, hamdan yuuafii ni'mah wa yukafii maziidah
yaa Robbanaa lakalhamdu kamaa yanbaghi lijalali wajhikal kariim wa aziim sulthonik

Allohumma Sholli wasalim alaa sayidinaa Muhammad, sholatan tunjinaa bihaa min jami'il ahwaali wal afaat, wa taqdhilanaa bihaa min jami'il hajaat, wa tuthohirunaa bihaa min jami'is sayi'at, wa tarfa'unaa bihaa 'indaka a'laa ddarojaat, wa tubalighunaa bihaa aghsol ghoyat min jami'il khoirot fil hayaati wa ba'dal mamaati.

Allohumma inna nasa'luka luthfa fimaa jarot bihil maqoodiir

Allohumma inna nasa'luka min khoiri masa'alaka, minhu sayyidunaa wa nabiyyuna muhammad 'abduka wa rosuuluka, wa na'udzubika min syarri masta'adzaka, minhu
sayyidunaa wa nabiyyuna muhammad 'abduka wa rosuuluka

Allohumma inna nasa'luka muujibaati rohmatika, wa azaa'ima maghfirotika,
wa ssaalamatan min kulli istmin, wal ghoniimatan min kulli birrin, wal fauza bil jannah, wan najaata mina nnaar, wal a'fwa 'indalhisaab

Robbanaa laa tuzig quluubanaa ba'da idz hadaitanaa wa hablana miladunka rohmah, innaka antal wahhaab

Robbanaghfirlanaa wali walidiina kamaa robayanaa shoghiiroo,
wal jamiil mu'minin wal mu'minat wal muslimiina wal muslimat al akhyaa' i minhum wal amwaat

Robbanaa aaatinaa fiddunyaa khasanah, wa fil aakhiroti khasanah, wa qinaa 'adzabannaar.

Wa shollallohu alaa sayidinaa muhammad wa alaa aalihii wa shohbihii wa sallim, walhamdulillahi robbil 'alamiin.

Amiin.

Wirid dan Doa Selesai
sumber : http://kanjengsinuwun.blogspot.com/2006/04/wirid-doa-setelah-sholat-fardlu.html

Tuesday, November 9, 2010

Salat Dhuha

Salat Dhuha

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Langsung ke: navigasi, cari

Salat Dhuha adalah salat sunnat yang dilakukan seorang muslim ketika waktu dhuha. Waktu dhuha adalah waktu ketika matahari mulai naik kurang lebih 7 hasta sejak terbitnya (kira-kira pukul tujuh pagi) hingga waktu dzuhur. Jumlah raka'at salat dhuha bisa dengan 2,4,8 atau 12 raka'at. Dan dilakukan dalam satuan 2 raka'at sekali salam.

Hadits terkait

Hadits Rasulullah SAW terkait salat dhuha antara lain :

  • “Barang siapa salat Dhuha 12 rakaat, Allah akan membuatkan untuknya istana disurga” (H.R. Tirmiji dan Abu Majah)
  • "Siapapun yang melaksanakan salat dhuha dengan langgeng, akan diampuni dosanya oleh Allah, sekalipun dosa itu sebanyak buih di lautan." (H.R Tirmidzi)
  • "Dari Ummu Hani bahwa Rasulullah SAW salat dhuha 8 rakaat dan bersalam tiap dua rakaat." (HR Abu Daud)
  • "Dari Zaid bin Arqam ra. Berkata,"Nabi SAW keluar ke penduduk Quba dan mereka sedang salat dhuha‘. Ia bersabda,?Salat awwabin (duha‘) berakhir hingga panas menyengat (tengah hari)." (HR Ahmad Muslim dan Tirmidzi)
  • "Rasulullah bersabda di dalam Hadits Qudsi, Allah SWT berfirman, “Wahai anak Adam, jangan sekali-kali engkau malas mengerjakan empat rakaat salat dhuha, karena dengan salat tersebut, Aku cukupkan kebutuhanmu pada sore harinya.” (HR Hakim & Thabrani)
  • "“Barangsiapa yang masih berdiam diri di masjid atau tempat salatnya setelah salat shubuh karena melakukan i’tikaf, berzikir, dan melakukan dua rakaat salat dhuha disertai tidak berkata sesuatu kecuali kebaikan, maka dosa-dosanya akan diampuni meskipun banyaknya melebihi buih di lautan.” (HR Abu Daud)

Doa salat dhuha

Pada dasarnya doa setelah salat dhuha dapat menggunakan do'a apapun. Doa yang biasa dilakukan oleh Rasulullah selepas salat dhuha adalah:

Dalam tulisan latin:

Allohumma innad dhuha’a dhuha uka, wal baha’a baha uka, wal jamala jamaluka, wal quwwata quwwatuka, wal qudhrota qudhrotuka, wal ismata ismatuka. Allohumma in kana rizqi fii sama’i fa’anzilhu, wain’kana fil ardhi fa akhrijhu, wa’inkana mu’ syaron fa yasyirhu, wa’in kana haroman fathohirhu, wa’inkana ba’idan faqorib’hu, bihaqi dhuha’ika, wabaha’ika, wa’jamalika, wa quwwatika, wa qudhrotika, aatini ma’ataiyta ibadakas sholihin.

Artinya:

Ya Allah, bahwasannya waktu dhuha itu adalah waktuMU, dan keagungan itu adalah keagunganMU, dan keindahan itu adalah keindahanMU, dan kekuatan itu adalah kekuatanMU, dan perlindungan itu adalah perlindunganMU. Ya Allah, jika rizkiku masih di atas langit, maka turunkanlah, jika masih di dalam bumi, maka keluarkanlah, jika masih sukar, maka mudahkanlah, jika (ternyata) haram, maka sucikanlah, jika masih jauh, maka dekatkanlah, Berkat waktu dhuha, keagungan, keindahan, kekuatan dan kekuasaanMU, limpahkanlah kepada kami segala yang telah Engkau limpahkan kepada hamba-hambaMU yang sholeh.

Referensi


Serial Artikel Islam mengenai Salat

Shalat Fardhu:
Fardhu 'Ain : Salat lima waktu | Salat Jumat Fardhu Kifayah : Salat Jenazah
Salat Sunnah:
Rawatib | Wudhu | Dhuha | Tahiyatul Masjid | Tahajud | Istikharah | Mutlaq | Awwabin | Tasbih | Taubat | Hajat | Tarawih | Witir | Ied (Hari Raya) | Gerhana | Istisqa'
Lain-lain: Salat berjamaah | Salat Munfarid | Rukun Salat | Safar (perjalanan) | Salat Jamak | Salat Qashar

"Dan dirikanlah salat, tunaikanlah zakat dan ruku'lah beserta orang-orang yang ruku'". (QS. 2:43)
Ruang nama
Varian
Tindakan

Thursday, October 28, 2010

Keseimbangan Otak Kiri Dan Kanan Tingkatkan Kecerdasan Anak

E-mail Cetak PDF
Hadapilah, saat usia semakin tua ingatan kita cenderung semakin kehilangan ketajamannya. Kita mulai melupakan sesuatu, seperti nama orang, lupa meletakkan sesuatu atau pekerjaan yang harus kita lakukan. Tetapi tua bukan berarti otak Anda juga menjadi semakin tumpul. Agar otak selalu bisa terasah dan ingatan pun tetap tajam, berikut beberapa tipsnya:

Langkah I : MELATIH OTAK KIRI

Otak kiri Anda bekerja untuk mengatur kemampuan dalam penalaran, bahasa, tulisan, logika dan berhitung. Daya ingat otak kiri bersifat jangka pendek (short term memory). Bila terjadi kerusakan pada otak kiri maka akan terjadi gangguan dalam hal fungsi berbicara, berbahasa dan matematika. Untuk mempertahankan kapasitas otak kiri Anda, cobalah untuk mempelajari bahasa baru atau melakukan permainan puzzles.

Langkah 2 : MELATIH OTAK KANAN

Fungsi otak kanan adalah untuk menangani proses berpikir kreatif manusia. Otak kanan biasa diidentikkan tentang kreatifitas, khayalan, bentuk atau ruang, emosi, musik dan warna. Daya ingat otak kanan bersifat panjang (long term memory). Cara kerjanya tidak terstruktur dan cenderung tidak memikirkan hal-hal yang terlalu mendetail. Bila terjadi kerusakan pada otak kanan misalnya pada penyakit stroke atau tumor otak, maka fungsi otak yang terganggu adalah kemampuan visual dan emosi. Untuk menjaga ketajaman otak kanan Anda berlatihlah bermain alat musik, bernyanyi atau membuat kerajinan tangan.

Langkah 3 : MELATIH OTAK KESELURUHAN

Belajar meditasi
Dengan melakukan meditasi Anda dapat mengurangi stres, mengatasi rasa cemas yang berlebihan, dan mengaktifkan pusat kontrol otak untuk kebahagiaan dan kepuasan.

Latih kemampuan Memori
Anda tentu masih ingat saat masih kecil, banyak hal yang harus Anda hafal. Ketajaman ingatan Anda akan meningkat jika Anda selalu melatih kemampuan memori.

Bergabunglah dalam kegiatan sosial
Memiliki jadwal aktivitas sosial yang padat diyakini dapat membuat otak bekerja lebih aktif dan mengurangi kemunduran kerja otak.

Selain faktor genetik, kemampuan dan kecerdasan seorang anak dapat dilatih dan diajarkan dengan cara melakukan aktivasi pada otak kanan. Umumnya para peserta yang bisa diajarkan oleh sejumlah instruktur berusia antara empat hingga 12 tahun. Selanjutnya dicoba melakukan sejumlah kegiatan dengan mata tertutup.

Anak-anak itupun melakukan berbagai kegiatan mulai dari membaca dan menebak angka. Ada juga yang membaca ayat suci Al-Quran dengan mata tertutup. Tidak itu saja, mereka naik sepeda secara zigzag dengan mata tertutup. Semua itu diperoleh melalui latihan fokus.

Selain melatih otak kanan untuk kemampuan otak, motivasi ini bermanfaat bagi anak guna membangkitkan potensi diri dan karakter positif dalam diri anak. Saat ini, sejumlah kegiatan banyak ditawarkan yang tujuannya untuk meningkatkan kemampuan anak dengan berbagai metode. Selain bermacam cara yang ditawarkan, yang terpenting tentu saja perhatian dan bimbingan para orang tua terhadap sang anak itu sendiri.

Masyarakat sering kali menilai IQ (intelligence quotient) disamakan dengan intelegensi atau kecakapan. Padahal, IQ hanya mengukur sebagian kecil dari kecakapan.

”Justru anak yang cerdas itu adalah anak yang bisa bereaksi secara logis dan berguna terhadap apa yang dialami di lingkungannya,” jelas Eileen Rachman, psikolog yang juga Direktur Experd, konsultan sumber daya manusia pada seminar 10 Cara Mempertajam IQ dan EQ (emotional quotient) Anak, di Jakarta. Pada seminar yang sama juga diluncurkan buku berjudul Mengoptimalkan Kecerdasan Anak.

Eileen menjelaskan, IQ merupakan angka yang dipakai untuk menggambarkan kapasitas berpikir seseorang dibandingkan dengan rata-rata orang lain. Pada umumnya IQ rata-rata orang diberi angka 100.

“IQ hanya digunakan antara lain membayangkan ruang, melihat lingkungan sekeliling secara runtut dan mencari hubungan antara satu bentuk dan bentuk lainnya. Tetapi IQ tidak mengukur kreativitas, kemampuan sosial, dan kearifannya,” katanya.

Sementara itu, kecerdasan anak dilihat dari pemahaman dan kesadaran terhadap apa yang dialaminya. Kemudian di dalam pikirannya, pengalaman itu diubah menjadi kata-kata atau angka. Karena itu, Eileen menekankan pentingnya pemahaman. ”Karena pemahaman adalah kombinasi antara upaya memperbanyak masukan melalui pancaindra dan pengetahuan yang sudah dimiliki,” jelas Eileen.

Bagaimana mengoptimalkan kecerdasan anak? Eileen menyarankan agar para orang tua meningkatkan cara belajar, membaca, dan mengulang. Misalnya, untuk memperkenalkan cara membaca, ibu membantu anak dengan memberi garis di bawah kata-kata yang penting, meminta anak membaca dengan suara keras dan menjelaskan makna bacaannya.

Selain itu, orang tua juga mengenalkan strategi, mengambil keputusan yang rasional, mencetuskan ide selancar mungkin, midmapping, meningkatkan perbendaharaan kata-kata, berpikir sambil membayangkan, humor, berpikir kritis, dan bermain. Tujuannya menyeimbangkan kerja otak kiri dan kanan, karena struktur otak belahan kiri dan kanan mempunyai tugas yang berbeda.

Kenapa perlu menyeimbangkan kerja otak kiri dan kanan? Eileen mengatakan agar anak bisa membaca lancar dengan pemahaman penuh, menulis secara kreatif, mengeja, mengingat, mendengar, berpikir sekaligus pada saat yang sama atau menjadi juara pada cabang olahraga tertentu. Semua itu dibutuhkan koordinasi otak kiri dan kanan dengan baik serta terlatih.

Tetapi menyeimbangkan kerja otak kiri dan kanan bisa pula melalui kebiasaan. Eileen menjelaskan, misalnya dengan menikmati musik dan kesenian, menikmati warna, ruang dan bentuk, menghargai kreativitas dan menghargai kepekaan perasaan.

Sementara itu, dr Andre Meaza mengatakan bahwa masa usia dini merupakan periode emas untuk melakukan proses stimulasi aktif melalui proses pengindraan dengan tujuan membentuk wiring system. ”Tahapan awal kehidupan anak merupakan tahapan penting karena anak sudah mampu menerima keterampilan dan pengajaran sebagai dasar pengetahuan dan proses berpikir.”

Andre juga menjelaskan, separuh perkembangan intelektual anak berlangsung sebelum memasuki usia 4 tahun. Justru perkembangan kognitif usia 17 tahun merupakan akumulasi perkembangan dari anak lahir.

Menurut Andre, anak berusia 0-4 tahun memiliki perkembangan kognitif sebesar 50%, 4-8 tahun sebesar 30% dan 9-17 tahun sebesar 20%. ”Memang perkembangan otak sebelum usia 1 tahun lebih cepat, tetapi kematangan otak berlangsung sesudah anak lahir,” katanya.

Dia mengingatkan bahwa pengaruh lingkungan awal pada perkembangan otak akan berdampak lama. Oleh karena itu, anak yang mendapat stimulasi lingkungan yang baik, fungsi otaknya akan berkembang lebih baik.

http://www.suaramedia.com/gaya-hidup/anak/25632-keseimbangan-otak-kiri-dan-kanan-tingkatkan-kecerdasan-anak.html

OTAK KIRI DAN OTAK KANAN

OTAK KIRI DAN OTAK KANAN

Mei 13, 2009

Posted by ekojuli in HOT NEWS.
Tags: , , , , , , , ,
trackback

Seseorang yang ‘hebat’ secara akademis, pada umumnya sangat kuat dalam logika, kata, daftar, angka, linieritas, analisis, dan sejenisnya. Menurut Tony Buzan (Use Your Head: 1993): hasil aktivitas otak kiri manusia.

Adapun otak kanan lebih berkaitan menangani irama, imajinasi, warna, angan-angan, kesadaran ruang, gambaran menyeluruh dan dimensi. Belakangan berkumandang anjuran, jangan hanya memanfaatkan otak kiri, otak kanan juga dong.

Konon, para ilmuwan hebat memanfaatkan otak kiri. Para seniman kuat di otak kanan. Mana tahu, Sampeyan hebat memanfaatkan otak kiri, canggih membedayakan otak kiri. Piawai menghitung fulus fasih berimajinasi. Mana tahu lho.

Setiap manusia memiliki kecenderungannya masing2 dalam penggunaan otak kanan atau otak kiri, baik sadar ataupun dibawah sadarnya. Hal ini bergantung pada banyak faktor yang mempengaruhinya sejak masih kecil bahkan sejak dalam kandungan. Kecenderungan berpikir dengan otak kanan ataupun kiri merupakan hasil dari suatu proses yang sangat panjang dan yang tak boleh kita lupakan adalah kecenderungan ini adalah suatu berkah ciptaan Allah, Sang Maha Pencipta.

Dikarenakan kedua kecenderungan berpikir ini, baik dengan otak kanan maupun dengan otak kiri merupakan ciptaan Allah, maka ada baiknya kita masing2 membuka diri untuk menyelami dan menghayati keperbedaan ini, dengan sikap yang positif.

Untuk memahami fungsi otak kita, saya coba uraikan sebagai berikut:
Otak kanan — KREATIF — Bentuk, Intuisi, Lagu &musik, Warna warni, Simbol, Gambar, Imajinasi, Menghayal

Otak kiri – ANALITIK — Bahasa verbal, Matematika, Logika, Angka2, Urutan2, Penilaian, Analisis, Linier

Dari penjabaran diatas, kita dapat simpulkan betapa perbedaan “bahasa” diantara kedua sisi otak kita adalah tidak sama. Seorang yang memilih jurusan, profesi atau pekerjaan berdasarkan kemampuan otaknya dalam mencerna “bahasa” pikiran, tentunya telah terbiasa menggunakan bagian otaknya (kanan atau kiri) sehingga bagian tersebut lebih banyak berperan dalam kehidupannya sehari-hari. Sehingga adalah kurang tepat, bila serta merta seorang seniman musik dipaksakan bekerja untuk menghitung angka2, rumus2 dan analisa. Demikian juga sebaliknya, adalah kurang tepat bila serta merta seorang financial analisis dipaksakan bekerja untuk hal2 yang bebahasa symbol, imajinasi dan gambar abstrak.
Selayaknya kita menganggap kecenderungan ini bukan sebagai suatu kelemahan, tapi justru menjadi suatu kelebihan pada tiap individu. Kelebihan yang bila diolah dengan baik akan menghasilkan KEKUATAN dalam diri individu itu sendiri. .

Bayangkan bila kedua kekuatan ini dapat digunakan secara adil, seimbang dan harmonis dalam suatu frame kehidupan atau kemitraan, akan menjadi suatu kekuatan yang luar biasa, karena tentunya bisa saling mengisi dan saling melengkapi. Penyeimbangan antar kedua fungsi otak kanan dan kiri inilah yang akan memberikan kontribusi pemikiran yang lebih baik daripada pemikiran yang hanya condong pada satu sisi otak saja. Namun sebagai individu yang berbeda, tentunya kendala2 pemahaman “bahasa otak” akan sedikit mengalami adaptasi, dan hal ini dapat diatasi bila kedua pihak saling bertoleransi dan berpikiran positif.

Berikut ini tip atau cara mengetahui apakah anda cenderung menggunakan otak kiri atau otak kanan.

Rentangkan dua tangan anda keatas seperti ini :

Kemudian lakukan suatu gerakan hingga kedua tangan seperti dibawah ini:

Coba anda perhatikan jempol tangan kiri dan tangan anda berada dimanakah?

jempolve4

Jika “jempol tangan kiri” anda berada paling atas (dipuncak) maka selamat anda telah bertipe “otak kanan”

Sebaliknya jika “jempol tangan kanan” anda berada diatas (dipuncak) maka maka selamat anda telah bertipe “otak kiri”

Selamat mencoba!!

NAHH KLU YANG INI

PERCOBAAN KONFLIK OTAK KIRI DAN OTAK KANAN

dengan TEST WARNA

otak kiri dan otak kanan

Coba anda perhatikan tulisan-tulisan di atas yang menyatakan warna (Kuning, orange, biru, hitam, dan selanjutnya), kemudian sebutkanlah warnanya bukan menyebutkan tulisannya. Otak kanan anda berusaha menyebutkan warnanya, tetapi otak kiri anda tetap membaca tulisannya ! Coba anda praktekkan, pasti anda akan terganggu oleh konflik otak kiri dan otak kanan anda

sumber: milis

ps: (updated)

Berikut sifat-sifat orang yang dominan otak kiri dan kanan:

Dominan Otak Kiri
Dominan Otak Kanan
Menggunakan logika Menggunakan perasaan
Berorientasi detail Berorientasi secara keseluruhan
Melihat fakta Melihat imajinasi
Kata-kata dan bahasa Simbol dan gambaran
Hari ini dan masa lalu Hari ini dan masa depan
Matematika dan ilmu pengetahuan Filosofi dan religi
Mengetahui Memahami
Mengetahui Mempercayai
Mengakui Mengapresiasi
Mempersepsi urutan/pola Mempersepsi secara spasial/ruang
Mengetahi nama objek Mengetahui kegunaan objek
Berdasar pada realita Berdasar pada fantasi
Menyusun strategi Berdasar pada apa yang terjadi
Praktis Terburu-buru/tidak sabar
Bermain aman Mengambil resiko

otak kiri-otak kanan

akhir akhir ini saya mendengar dari beberapa orang mengenai keseimbangan otak kri dan otak kanan....
sebenarnya apa yang di maksud....akhirnya saya memutus kan untuk menanyakan ke si mbah....
dan di temukan beberapa artikel mengenai hal tersebut...

Otak Kanan Dulu, Baru Otak Kiri

Tak bisa dipungkiri kalau aktivitas utama ngeblog itu ya menulis. Dan menurut saya menulis itu pekerjaan yang gampang-gampang susah (atau susah-susah gampang). Kalau lagi in the mood alias kebanjiran ide, kita bisa menulis kayak orang kesetanan. Tapi begitu mandek, bisa-bisa sebulan ga ada nulis postingan. Mas Jonru dalam bukunya yang berjudul “Menerbitkan Buku Itu Gampang” memberi sebuah tips yang menurut saya oke banget. Gunakan otak kanan dulu, baru otak kiri.

Seperti yang kita ketahui, otak kanan merupakan gudangnya kreativitas dan spontanitas. Sedangkan otak kiri adalah otak yang suka menganalisis dan banyak pertimbangan. Jadi ketika mulai menulis biarkan otak kanan dulu yang bekerja. Jangan menggunakan aturan ini itu, musti gini musti gitu. Tak perlu memperhatikan tata bahasa dan aturannya. Yang penting tulis dulu sampai selesai. Setelah itu istirahatkan otak kanan dan barulah giliran otak kiri yang bekerja. Mulailah memperhatikan tata bahasa yang sesuai Ejaan Yang Disempurnakan (EYD) dan bacalah keseluruhan tulisan untuk memperhatikan hubungan antar kalimat secara utuh.

Ada sebuah test menarik yang saya ambil dari situs The Daily Telegraph, sebuah test yang menguji otak mana yang sedang Anda gunakan. Coba perhatikan gambar penari di bawah ini. Apakah Anda melihat penari tersebut berputar searah jarum jam? Ataukah malah sebaliknya?

Apabila Anda melihatnya berputar searah jarum jam, berarti Anda lebih banyak menggunakan otak kanan Anda, begitu juga sebaliknya. Nah setelah itu fokus dan cobalah merubah arah putaran untuk memberikan kesempatan kepada bagian lain otak Anda untuk bekerja. Ayo… Anda pasti bisa! :)

Kanan… Kiri… Kanan… Kiri… Kanan… Kiri

Wednesday, October 27, 2010

KATODA

Katoda

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Langsung ke: navigasi, cari
Diagran katoda tembaga dalam sel galvanik.

Kebalikan dari Anoda, Katoda adalah kutub elektroda dalam sel elektrokimia yang terpolarisasi jika kutub ini bermuatan positif (sehingga arus listrik akan mengalir keluar darinya, atau gerakan elektron akan masuk ke kutub ini).

Pada baterai biasa (Baterai Karbon-Seng), yang menjadi kutub katoda biasanya adalah logam seng, yang juga sering menjadi pembungkus dari kotak baterai tersebut. Sedangkan, pada baterai alkalin, yang menjadi katoda adalah logam mangan dioksida (MnO2).

Anoda

Anoda

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Langsung ke: navigasi, cari
Diagram dari anoda seng pada sel galvanik.

Anoda adalah elektroda, bisa berupa logam maupun penghantar listrik lain, pada sel elektrokimia yang terpolarisasi jika arus listrik mengalir ke dalamnya. Arus listrik mengalir berlawanan dengan arah pergerakan elektron. Pada proses elektrokimia, baik sel galvanik (baterai) maupun sel elektrolisis, anoda mengalami oksidasi.

Perlu diperhatikan bahwa tidak selalu anion (ion yang bermuatan negatif) bergerak menuju anoda, ataupun tidak selalu kation (ion bermuatan positif) akan bergerak menjauhi anoda. Pergerakan anion maupun kation menuju atau menjauh dari anoda tergantung dari jenis sel elektrokimianya.


  • Pada sel galvanik atau pembangkit listrik (baterai), anoda adalah kutub negatif. Elektroda akan melepaskan elektron menuju ke sirkuit dan karenanya arus listrik mengalir ke dalam elektroda ini dan menjadikannya anoda dan berkutub negatif. Dalam sel galvanik, reaksi oksidasi terjadi secara spontan. Karena terus menerus melepaskan elektron anoda cenderung menjadi bermuatan positif dan menarik anion dari larutan (elektrolit) serta menjauhkan kation. Dalam contoh gambar diagram anoda seng (Zn) di kanan, anion adalah SO4-2, kation adalah Zn2+ dan ZnSO4 elektrolit.
  • Pada sel elektrolisis, anoda adalah elektroda positif. Arus listrik dari kutub positif sumber tegangan listrik luar (GGL) dialirkan ke elektroda sehingga memaksa elektroda teroksidasi dan melepaskan elektron.

BATTERAI

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Langsung ke: navigasi, cari
Baterai dengan bermacam ukuran dan Voltase

Baterai adalah alat listrik-kimiawi yang menyimpan energi dan mengeluarkan tenaganya dalam bentuk listrik. Sebuah baterai biasanya terdiri dari tiga komponen penting, yaitu:

  1. batang karbon sebagai anoda (kutub positif baterai)
  2. seng (Zn) sebagai katoda (kutub negatif baterai)
  3. pasta sebagai elektrolit (penghantar)

Baterai yang biasa dijual (disposable/sekali pakai) mempunyai tegangan listrik 1,5 volt. Baterai ada yang berbentuk tabung atau kotak. Ada juga yang dinamakan rechargeable battery, yaitu baterai yang dapat diisi ulang, seperti yang biasa terdapat pada telepon genggam. Baterai sekali pakai disebut juga dengan baterai primer, sedangkan baterai isi ulang disebut dengan baterai sekunder.

Baik baterai primer maupun baterai sekunder, kedua-duanya bersifat merubah energi kimia menjadi energi listrik. Baterai primer hanya bisa dipakai sekali, karena menggunakan reaksi kimia yang bersifat tidak bisa dibalik (irreversible reaction). Sedangkan baterai sekunder dapat diisi ulang karena reaksi kimianya bersifat bisa dibalik (reversible reaction).

Monday, October 25, 2010

Hari telah berlalu

Jalani masa hidupku

Terasa senang hatiku

Ku tak lagi di sampingmu

Sudah ku lupa kau kini

Dan ternyata kau datang kembali lagi

Apakah maksud hatimu kepadaku

Sekarang aku tak mau

Ku takut

Ku takut untuk kembali lagi

Nantinya

Nantinya kau sakiti diriku lagi

Ku takut

Ku takut untuk bersama lagi

Nantinya

Nantinya ku pasti kan terjatuh lagi

Kini lihatlah dirimu

Kau masih seperti dulu

Tak ada yang istimewa

Semua biasa biasa saja

Kharisma ayu wajahmu

Membuatku terjatuh dalam rayumu

Ku coba lari darimu

Dan ku sadar ku tak mau lagi denganmu





Lirik Lagu Aishiteru Band – Nantinya dipersembahkan oleh Lirik Lagu Indonesia Terbaru

Saturday, October 23, 2010

muhammad nabiku

Muhammad Muhammad Muhammad Muhammad

Muhammad Nabiku Muhammad pemimpinku

Muhammad Muhammad Muhammad Muhammad

Muhammad Nabiku Muhammad pemimpinku


Kau manusia pilihan

Kaulah kekasih Tuhan

Kau penyayang kau pembawa

Rahmat bagi semua


Engkau cintai kami

Dengan sepenuh hati

Kau teladan hidup ini

Kau kebanggaan kami


Muhammad Muhammad Muhammad Muhammad

Muhammad Nabiku Muhammad Pemimpinku


Kau manusia pilihan

Kaulah kekasih Tuhan

Kau penyayang kau pembawa

Rahmat bagi semua


Engkau cintai kami

Dengan sepenuh hati

Kau teladan hidup ini

Kau kebanggaan kami


Muhammad Muhammad Muhammad Muhammad

Muhammad Nabiku Muhammad Pemimpinku

Muhammad Muhammad Muhammad Muhammad

Muhammad Nabiku Muhammad Pemimpinku


Muhammad Muhammad Muhammad Muhammad

Muhammad Nabiku Muhammad Pemimpinku

Muhammad Muhammad Muhammad Muhammad

Muhammad Nabiku Muhammad Pemimpinku



Koleksi Haddad Alwi yang lain.
Mp3 Download & Lirik Lagu Haddad Alwi feat Anti & Vita – Muhammad Nabiku
Gambar Artis Indonesia

muhammad-ha feat vita

Demi cinta-Mu ya Allah

Pada Muhammad nabi-Mu

Ampuni dosaku

Wujudkan harapanku

Ya Rasullallah


Siapa yang cinta pada nabinya

Pasti bahagia dalam hidupnya


Reff:

Muhammadku Muhammadku dengarlah seruanku

Aku rindu aku rindu kepadamu Muhammadku


Kau yang mengaku cinta kepada nabimu

Kau yang mengaku merindukan nabimu

Jika kau benar-benar cinta dan rindu kepada Muhammad nabimu

Buktikan

Taati perintah-Nya, tinggalkan larangan-Nya

Teladani akhlaknya

Niscaya kelak kau akan berjumpa dengan Rasullallah

Niscaya kelak kau akan berkumpul dengan Rasullallah


Back to Reff:


Kau ajarkan hidup ini untuk saling mengasihi

Ku tanamkan dalam hati kuamalkan sejak dini


Engkaulah nabi pembawa cinta

Kau bimbing kami menjuju surga


Back to Reff:



Koleksi Haddad Alwi yang lain.
Mp3 Download & Lirik Lagu Haddad Alwi & Vita – Rindu Muhammad Ku
Gambar Artis Indonesia

geisha-jika cinta dia

Terlampau sering kau buat air mataku

Tak pernah kau tahu dalamnya rasa cintaku

Tak banyak inginku jangan kau ulangi

Menyakiti aku sesuka kelakuanmu

Ku bukan manusia yang tidak berfikir

Berulang kali kau lakukan itu padaku


Reff:

Jika cinta dia jujurlah padaku

Tinggalkan aku disini tanpa senyumanmu

Jika cinta dia ku coba mengerti


Teramat sering kau membuat patah hatiku

Kau datang padanya tak pernah kutahu

Kau tinggalkan aku disaat ku butuh kan mu

Cinta tak begini selama ku tahu

Tetapi ku lemah karena cintaku padamu


*

Jika cinta dia jujurlah padaku

Tinggalkan aku disini tanpa senyumanmu

Jika cinta dia ku coba mengerti

Mungkin kau bukan cinta sejati dihidupku


Back to * 2x



Koleksi Geisha yang lain.
Mp3 Download & Lirik Lagu Geisha – Jika Cinta Dia
Gambar Artis Indonesia

aishiteru-zivilla

Menunggu sesuatu yang sangat menyebalkan bagiku

saat ku harus bersabar dan trus bersabar

menantikan kehadiran dirimu

entah sampai kapan aku harus menunggu

sesuatu yang sangat sulit tuk kujalani

hidup dalam kesendirian sepi tanpamu

kadang kuberpikir cari penggantimu

saat kau jauh disana

ooo…


*)

Gelisah sesaat saja tiada kabarmu kucuriga

entah penantianku takkan sia-sia

dan berikan satu jawaban pasti

entah sampai kapan aku harus bertahan

saat kau jauh disana rasa cemburu

merasuk kedalam pikiranku melayang

tak tentu arah tentang dirimu

apakah sama yang kau rasakan


reff:

walau raga kita terpisah jauh

namun hati kita selalu dekat

bila kau rindu pejamkan matamu

dan rasakan a a a aku

kekuatan cinta kita takkan pernah rapuh

terhapus ruang dan waktu

percayakan kesetiaan ini

akan tulus a a ai aishiteru


Bridge:

hapus sendiri pikiran melayang terbang

perasaan resah gelisah

jalani kenyataan hidup tanpa gairah

o…uo..

banyak segala misi dan ambisimu

akhiri semuanya cukup sampai disini

dan buktikan pengorbanan cintamu untukku

kumohon kau kembali


kembali ke *)



Koleksi Zhifilia yang lain.
Mp3 Download & Lirik Lagu Zifhilia – Aishiteru
Gambar Artis Indonesia

Thursday, September 30, 2010

lucu...

lucu....
ketawa...
kocak...

melihat negara ini...
mulai mendekati kehancuran...
bukan kamakmuran...

preman menguasai...
preman berdasi...
preman non berdasi...

korup...
nepotisme...

kesejahteraan buruh di tekan...
kalu perlu gak di gaji untuk buruh...

bajingan para penguasa...
pengambil hak rakyat...

penguasa tak punya nurani...
pergilah ke neraka....

komputer kantor lambat banget

gak bisa ngomong banyak....
komputer kantor benar2 lambat....

Friday, August 13, 2010

obat batuk dan pilek

OBAT BATUK DAN PILEK

Baik batuk maupun pilek merupakan suatu gejala, bukan penyakit. Batuk adalah suatu refleks pertahanan tubuh untuk mengeluarkan dahak, riak, dan benda asing (misal kacang, dsb) dari saluran nafas, sedangkan pilek adalah suatu gejala adanya cairan encer atau kental dari hidung yang disebut ingus.

Obat batuk dan pilek digunakan untuk menghilangkan gejala penyakit sehingga disebut simtomatik. Batuk dan pilek menyerang saluran pernapasan bagian atas dan seringkali mengganggu aktivitas sehari-hari. Obat batuk dan pilek dapat digunakan bila dirasakan gejala sudah mengganggu.

Obat Batuk

Batuk terdiri dari 2 jenis, yaitu batuk kering (non produktif) dan batuk berdahak (produktif). Untuk mengobati batuk tergantung dari jenis batuk yang diderita.

Obat batuk dibagi menjadi:

  1. Anti-tusif: dekstrometorfan dan difenhidramin
  2. Ekspektoran: guaifenesin, gliseril guaikolat, ammonium klorida, bromheksin dan succus liquiritiae

Antitusif digunakan untuk mengobati batuk kering, sedangkan ekspektoran untuk mengobati batuk berdahak.

Antitusif bekerja dengan menekan rangsangan batuk di pusat batuk yang terletak di sumsum lanjutan (medulla), sedangkan ekspektoran bekerja dengan memperbanyak produksi dahak encer yang menyebabkan kekentalannya mengurangi sehingga mempermudah pengeluarannya dengan batuk.

Obat Pilek

Obat pilek dibagi menjadi 2 macam, yaitu:

  1. Antihistamin: klorpeniramin, difenhidramin, feniramin dan tripolidin.
  2. Dekongestan: pseudoefedrin, efedrin, fenilefrin dan fenilpropanolamin.

Pilek dapat juga disebabkan alergi. Antihistamin (AH1) berguna untuk pengobatan simtomatik berbagai penyakit alergi dan mencegah atau mengobati mabuk perjalanan. Penyakit alergi tipe eksudatif akut dapat diobati oleh AH1 tetapi efeknya hanya membatasi dan menghambat efek histamin yang dilepaskan pada saat reaksi antigen-antibodi terjadi.

Dekongestan bekerja dengan menimbulkan venokonstriksi (penyempitan pembuluh vena) dalam mukosa hidung sehingga mengurangi volume mukosa dan akhirnya dapat mengurangi penyumbatan hidung.

Obat saluran nafas golongan dekongestan digunakan dengan tujuan untuk memperlancar pernafasan di hidung. Bentuk sediaan yang tersedia bisa tablet lepas lambat, sirup dan drop, balsam, inhaler, tetes hidung atau semprot hidung. Untuk semprot hidung baiknya konsultasi dulu ke dokter.

Ketahui Penyebab Batuk dan Pilek

Sebelum memutuskan untuk mencari pengobatan, sebaiknya dicari dahulu penyebab pilek dan batuk tersebut. Untuk pilek dan batuk yang disebabkan oleh alergi sebaiknya menghindari zat penyebab alergi tersebut.

Dalam mencari tahu penyebab batuk dan pilek, anda bisa mencari pertolongan dokter. Untuk mengobati batuk, penting untuk mengidentifikasi jenis batuk penderita apakah batuk kering atau batuk berdahak.

Antihistamin memiliki efek samping dapat menimbulkan kantuk, sehingga penggunaannya disesuaikan dengan aktivitas.

Untuk pemilihan obat saluran nafas yang tepat ada baiknya anda harus periksakan diri dan konsultasi ke dokter.

Di apotik online medicastore anda dapat mencari obat batuk dan pilek dengan merk yang berbeda dengan isi yang sama secara mudah dengan mengetikkan di search engine medicastore. Sehingga anda dapat memilih dan mendapatkan informasi detail obat batuk dan pilek sesuai kebutuhan anda.

http://medicastore.com/apotik_online/obat_saluran_nafas/obat_batuk_pilek.htm

anindya

sudah 1 tahun lebih 4 bulan umur anindya...
sudah bisa menghitung, satu....mengatakan jatuh, gigit, mama, bapak, nenek, maem, lincah dan selalu membuat hati ini damai dan tersenyum....

love u my princess...
keep growing healthy and intelligent...
ayah love u....

pilek dan flu

day 3rd
puasa diberikan aroma pilek di sertai batuk yang tak kunjung sembuh...

dada ini terasa sesak....
hidung ini terasa tersumbat...

tetapi tetap menjalan perintah-Nya dengan ikhlash...
PUASA ....

:)

Tuesday, July 6, 2010

2 tahun umur perkawinan kami,
aku akan selalu mencintai, menjaga dan menyayangi kamu istriku.
Aku akan mendampingimu Selamanya...
Di saat kamu sedih maupun bahagia...
Menjadi Teman hidupmu sampai akhir hayat (Insya Allah)
Itulah bukti kesetiaanku....
you are my endless love.....

Two years of our marriage age,
I will always love, protect and love you my wife.
I'll be there with you Forever ...
When you are sad or happy ...
Become a Friend of your life until the end of Life (Insha Allah)
That is proof of my loyalty ....
you are my endless love .....
060710

anindya kirana putri wiryohusodo dan 2 tahun umur perkawinan

Anindya Kirana Putri Wiryohusodo

hari ini tepat 2 Tahun umur perkawinan saya, saya sangat mensyukuri akan segala hal yang di berikan oleh Allah kepada kami sekeluarga. kami lemah di hadapan mu ya rabb.....

"Anindya Kirana Putri Wiryohusodo"
(Putri yang Cantik Sempurna yang akan Memberikan Sinar Terang Cicit dari Almarhum Mbah Maidan Wiryohusodo)

Ketika Anindya Lahir, yang ada di benak saya untuk pemberian nama adalah sebuah nama yang dapat memberikan sinar terang bagi semua mahkluk, terutama untuk ibu dan bapak mertua, agar mereka berdua di berikan sebuah titik cerah.

Tetapi, semua tidak berjalan dengan semestinya.
semua terjadi dan membuat trauma diri saya selaku ayah.....(kejadian kelabu 20 juni 2010)

Semoga kejadian itu tak akan pernah terjadi di dalam keluarga saya, Saya Pasti bisa membawa keluarga saya ke arah keluarga yang sakinah, mawadah dan warahmah.
di usia 2 tahun umur perkawinan saya, saya merenungi semua kesalahan saya dan akan mencoba memperbaiki segala kekurangan saya....

terima kasih ya Rabb....
dengan ridho mu saya dapat menjalani kehidupan saya ini dengan penuh warna....
terima kasih ya Rabb...penguasa alam semesta jagad raya dan seisinya...
kami lemah di hadapan mu


Amin

arti dari sound track nya WC 2010

WAKA - WAKA (euforia World Cup 2010)

're a good soldier
Choosing your battles
Pick yourself up
And dust yourself off
And back in the saddle

-> setiap pemain bola yang akan tampil selayaknya seorang pejuang di medan tempur yang mempertaruhkan kehormatan bangsa dan berusaha main bersih (fairplay)

You're on the frontline
Everyone's watching
You know it's serious
We're getting closer
This isnt over

-> saat ini semua mata tertuju pada para pemain bola yang bertarung jadi mereka harus serius jika tidak ingin berakhir kecewa.

The pressure is on
You feel it
But you've got it all
Believe it

-> tekanan pasti ada pada setiap pemain dan mereka pasti merasakannya tapi mereka harus percaya dapat melaluinya.

When you fall get up
Oh oh...
And if you fall get up
Oh oh...

~>Ini ucapan semangat kalo ada yg sedang terpuruk harus bangkit, bukannya diem aja

Listen to your god
This is our motto
Your time to shine
Dont wait in line
Y vamos por Todo

~>maksudnya suruh selalu ingat tuhan dan jangan ragu jika dapat kesempatan sekecil apapun

People are raising
Their Expectations
Go on and feed them
This is your moment
No hesitations

-> semua orang berharap pada pemain negaranya untuk memberi kemenangan dan harus melakukannya tanpa keraguan

Today's your day
I feel it
You paved the way
Believe it

->Rasakanlah, saatnya kau merintis kesuksesan. Percayalah kau bisa.

Tsamina mina eh eh
Waka Waka eh eh
Tsamina mina zangalewa
This time for Africa


Ini merupakan salam yang sering diucapkan oleh orang afsel sebagai tanda akrab..
kalo dibatak sering bilang HORAS!!!!

INTINYA : LAGU INI menyatakan piala dunia adalah pertempuran yang bersih, ajang mengharumkan nama bangsa. Lakukan dengan semangat, segenap hati, kemampuan dan bersahabat....

http://id.answers.yahoo.com/question/index?qid=20100619034446AAwEvp7

Saturday, July 3, 2010

WAKA - WAKA (euforia World Cup 2010)

Shakira - Waka Waka lyrics :
Oooeeeeeeeeeeeeeeeehh

You're a good soldier
Choosing your battles
Pick yourself up
And dust yourself off
Get back in the saddle

You're on the front line
Everyone's watching
You know it's serious
We are getting closer
This isn't over

The pressure is on
You feel it
But you got it all
Believe it

When you fall get up, oh oh
If you fall get up, eh eh
Tsamina mina zangalewa
Cuz this is Africa
Tsamina mina, eh eh
Waka waka, eh eh
Tsamina mina zangalewa
This time for Africa

Listen to your God
This is our motto
Your time to shine
Don't wait in line
Y vamos por todo

People are raising
Their expectations
Go on and feed them
This is your moment
No hesitations

Today's your day
I feel it
You paved the way
Beleive it

If you get down get up, oh oh
When you get down get up, eh eh
Tsamina mina zangalewa
This time for Africa
Tsamina mina, eh eh
Waka waka, eh eh
Tsamina mina zangalewa
Anawa a a
Tsamina mina, eh eh
Waka waka, eh eh
Tsamina mina zangalewa
This time for Africa

Abwela Majoni Biggie Biggie Mama One A To Zet
Ati CiCi LaMajoni Biggie Biggie Mama From East To West
Batsi . . . Waka Waka Ma Eh Eh Waka Waka Ma Eh Eh
San Wee See So Ma Zee Boo Ye

Voice: Tsamina mina, Anawa a a
Tsamina mina
Tsamina mina, Anawa a a

Tsamina mina, eh eh
Waka waka, eh eh
Tsamina mina zangalewa
Anawa a a
Tsamina mina, eh eh
Waka waka, eh eh
Tsamina mina zangalewa
This time for Africa

Django eh eh
Django eh eh
Tsamina mina zangalewa
Anawa a a

Django eh eh
Django eh eh
Tsamina mina zangalewa
Anawa a a

(2x) This time for Africa

(2x) We're all Africa

Friday, June 18, 2010

Juara Ketiga Foto Bayi Sehat HUKI


Alahamdulillah ....
kemarin dapat informasi kalau anindya juara ketiga bayi sehat HUKI,
surprise sekali untuk kami sekeluarga...padahal hanya iseng iseng saja
:)

hari ini katanya mau di informasikan kembali untuk tata cara pengambilan hadiahnya...
hadiahnya apa sih ya????

kecil - kecil sudah bisa membawa rezeki....
mudah-mudahan kesehatan, rezeki, dan kesuksesan selalu menyertai mu nak...

i love u...

muach...
:)

Saturday, May 22, 2010

Tips feng shui untuk rumah

03 Januari 2010 - RumahDanProperti.com

Rumahku Istanaku, pribahasa tersebut pastinya sudah melekat di benak kita. Tapi apakah Rumah Anda sudah benar-benar menjadi Istana buat Anda, sehingga memberikan kenyamanan dan peruntungan di kehidupan Anda? Berikut tips Feng Shui untuk rumah Anda :

1. Pintu Rumah

Jangan meletakkan sepatu atau sandal di sekitar luar pintu utama rumah Anda. Bersihkan jika Anda bisa. Biarkan ruang di pintu utama yang akan bebas dan jelas. Yang chi (energi) dengan angin akan mengumpulkan semua bau sepatu dan sandal ke dalam rumah yang akan menyebabkan sakit. Ch'i kemudian perjalanan di sekitar rumah Anda mencari air untuk tinggal tetapi jika tidak ada air mancur atau tangki ikan, maka akan Ch'i berpencaran oleh angin.

2. Kamar Tidur

Sebaiknya tidak ada televisi di kamar tidur Anda: Jika Anda tidak dapat menghilangkan kebiasaan tersebut, setelah menonton televisi tutup dengan taplak plastik. Ingat ia harus plastik dan bukan hanya kain.

3. Cermin

Jangan tidur berlawanan dengan cermin. Cermin diseberang tempat tidur dapat menarik pihak ketiga untuk hubungan (selingkuh). Jadi, jangan meletakkan cermin disembarang tempat terutama di tempat tidur

4. Air Mancur

Buat air mancur di rumah Anda, buat di lokasi yang benar untuk menarik apapun yang Anda inginkan dalam hidup Anda.

5. Akuarium

Jika Anda sudah memiliki akuarium di rumah, hati-hati. Akuarium yang ditempatkan dengan benar dapat menghasilkan untung besar. Tetapi jika Anda salah meletakkan, dapat menyebabkan Anda mengalami kepailitan, tekanan pekerjaan, dan masalah lainnya. Bersihkan air akuarium secara rutin. Air akuarium yang kotor akan membawa chi yang buruk.

6. Dapur

Dalam dapur Anda, pastikan arah berlawanan dari kompor Anda tidak ada kulkas, mesin cuci, wastafel dan toilet. Letak api dan air yang berlawanan menyebabkan anggota keluarga memiliki perbedaan pendapat.

7. Matras

Jangan membolehkan anak-anak tidur di mattresses di lantai. Ya, ini memungkinkan anak-anak tidak jatuh ke tempat tidur, tetapi juga menyebabkan anak-anak sering jatuh sakit. Sebabnya adalah: chi tidak dapat mengalir di bawah tempat tidur. Idealnya, harus chi kasur beredar di sekitar tempat tidur anak-anak kita sehingga mereka menjadi sehat.

8. Meja Belajar

Untuk anak muda/remaja, di tempatnya belajar/menulis sebaiknya posisi belajar membelakangi tembok yang solid. Hal ini memungkinkan anak untuk mendapatkan dukungan agar dia bisa duduk di sana dan belajar lagi, bukan hanya untuk setengah jam kemudian mereka cenderung untuk beralih tentang karena tidak ada di belakang mereka dinding solid kembali. Hal ini tentu disesuaikan dengan meja tulisnya.

9. Tempat Tidur Tingkat

Jangan biarkan anak-anak tidur di tempat tidur bertingkat meskipun berarti menghemat ruang. Anak tidur di bawah tidak akan mendapat Chi ”baik ” yang dapat menyebabkan kesehatan menjadi lemah. Tetapi jika karena kendala ruang, pantau kesehatan anak Anda. Jika perlu letakkan kristal, untuk memecah chi ynang jelek di sekitar tempat tidur.

10. Dinding Tempat Tidur

Tempat tidur Anda harus selalu ada di balik tembok yang solid Anda. Hal ini penting jika anda ingin memiliki waktu istirahat yang baik. Dinding yang solid berarti Anda dapat masuk ke dalam tidur dan karena itu lebih memungkinkan Anda untuk memiliki istirahat sehingga ketika anda bangun di pagi hari, Anda akan merasa segar dan beristirahat dengan baik. Hal ini juga memungkinkan Anda untuk bisa berkonsentrasi pada pekerjaan yang lebih baik.

11. Balok Penopang

Tidak boleh ada balok di atas ranjang. Balok di atas yang menyebabkan chi menjadi tekanan sehingga memungkinkan Anda untuk memiliki tekanan dalam kehidupan.

12. Meja Makan

Jika Anda memiliki banyak tekanan kerja, mungkin meja marmer di ruang makan yang menyebabkan anda mengalami masalah. Sebaiknay ganti meja marmer tersebut.

13. Sofa

Jangan gunakan sofa merah. Warna merah mewakili unsur api. Dan Feng Shui, hanya beberapa tempat/sektor yang dapat memiliki warna merah..Sofa merah memberikan menimbulkan tekanan berat pekerjaan, masalah dan kendala.

14. Jendela Kamar Tidur

Selalu buka jendela kamar tidur Anda sekurang-kurangnya 20 menit sehari untuk membolehkan chi segar masuk ke dalam, jika tidak Anda akan tidur dengan chi setiap lelah malam. Dan jika itu terjadi, maka apa yang anda harapkan dalam hidup Anda untuk membawa keberuntungan yang lebih baik datang kepada Anda? Jadi, jendela yang terbuka dan tidak apa-apa jika dusts masuk! Keberuntungan yang besar, baik yang ada akan dapat jauh melebihi waktu yang berlangsung di bagian untuk membersihkan debu.